BONGKAR SAJA!

 

Al-Ikhlas adalah surat yang sering dibaca dan menjadi favorit umat islam. Surat ini termasuk dalam surat pendek yang hanya terdiri dari 4 ayat. Surat ini termasuk surat Makkiyah karena diturunkan di kota Mekkah. Orang awam mengenal denan nama surat Qulhu.

Ini bukan tentang surat Al-Ikhlas. Adalah sebuah bangunan tua yang berada di RT 34 RW 11 di disebuah perumahan perdesaan dalam wilayah desa Gembor dan berada dalam cakupan kecamatan Pagaden kabupaten Subang. Subang merupakan salah satu kabupaten di Jawa Barat yang terbelah oleh jalan tol Cipali. Bangunan tua itu digunakan leh umat Islam di daerah sekitar bagunan untuk beribadah salat 5 waktu. Dalam seminggu sekali ada salat Jumat. Pengajian rutin kaum hawa diadakan setiap hari Kamis sekitar pukul 14 sampai menjelang waktu asar.

Bangunan itu berdiri sejak tahun 1996 dan diberi nama Masjid Al-Ikhlas. Ya, masjid Al-Ikhlas adalah sebuah masjid di lingkungan perumahan GMI. Sejak berdirinya masjid ini umat Islam di sekitarnya beribadah dengan nyaman. Setiap memasuki waktu salat selau berkumandang adzan sebgai pertanda bahwa akan dilaksanakan salat berjamaah. Tak banyak memang yang berjamaah di waktu dzuhur dan asar, tetapi salat magrib, isa, dan subuh bisa sampai dua, tiga shof.

Namun di awal tahun 2020, jamaah resah dengan adanya berita bahwa keadaan atap masjid terutama rangka kuda-kuda utama sudah mengalami kerapuhan. DKM (Dewan Kemakmuran Masjid) mengambil langkah positif dengan melakukan penggantian rangka kuda-kuda yang patah. Langkah sigap ini dilakukan lantaran mendekati musim hujan yang dikhawatirkan akan terjadi beban tambahan. Jamaah kembali tenang melaksanakan ibadah di ligkungan masjid.

Pada pertengahan Agustus 2021, salah seorang jamaah masjid yang juga menjalankan bisnis dengan produk minuman jahe memberikan sinyal akan adanya dana stimulus ntuk renovasi rangka atap masjid.

[11.09, 18/8/2021] DKM Usup: Bismillaah, in sya Allah dalam progress program jahe merah karimah bersama masjid, kita akan lelang produk dengan netto 800gr sebanyak 100 botol senilai 6juta rupiah, uang yang terkumpul dari hasil penjualan senilai 6juta untuk modal pembangunan masjid al ikhlas, dan akan kita serahkan ke panitia pembangunan masjid al ikhlas jika ada.

Bagi yang mau membantu penjualannya silahkan, in sya Allah progress akan start awal september 2021. Uang hasil penjualan silahkan nanti serahkan langsung ke dkm / panitia pembangunan (jika sudah ada).

Semoga Allah mudahkan rencana kami ini.. mohon doa dan bantuannya dari semuanya..

M yusuf

Gambar Tangkapan Layar 1

Tak berumur 24 jam tersangka 6 juta tertangkap. Hanya dengan ridlo Alloh segala yang berada di dunia akan terwujud. Pengumpulan dana yang diprakarsai oleh produk jahe merah terkumpul hanya dalam waktu kurang dari 2 hari. Alhamdullahirobbil’alamiin.

[10.57, 19/8/2021] DKM Usup: Alhamdulillaah close, terjual semua 100 botol,

Gambar Tangkapan Layar 2

Hari Rabu tanggal 18 Agustus 2021 sekitar pukul 11 siang, peniatan produk jahe merah mengawali peluncuran langsung mendapat respon yang luar biasa dari jamaah dan koneksinya. Lihat ditangkapan layar hanya kurang dari beberapa menit tak sampai 24 jam mulai peluncuran sampai dengan closing telah tercapai. Tak perlu menunggu lama, di malam harinya penyerahan dana hasil penjualan untuk donasi renovasi masjid diserahkan oleh panitia lelang kepada DKM Masjid Al-Ikhlas. Dihadiri oleh banyak jamaah yang terdiri dari Bapak-bapak dan anggota Karang Taruna RW yang peuh dengan brasa suka cita, haru dan bahagia. Inilah bukti nyata utuk mewujudkan tempat ibadah agar nyaman di kemudian hari. Dalam sambutannya ketua DKM menyampaiakan ucapan terima kasih tak terhingga dan rasa bangga kepada produk jahe merah yang telah memelopori pendanaan rencana renovasi masjid. Harapannya donasi ii sebagai stimulus bagi semua jamaah masjid Al-Ikhlas khususnya dan umat Islam pada umumnya agar mengikuti jejaknya.


[19.56, 19/8/2021] DKM Usup: Alhamdulillaah serah terima sudah dilaksanakan dari ketua lelang kepada ketua dkm al ikhlas senilai 6juta rupiah, semoga berkah dan bermanfaat

Gambar Tangkapan Layar 3

Menunggu merupakan hal sangat membosankan. Berinisiatif mempercepat pelaksanaan renovasi, maka DKM memutuskan untuk segera melaksanakan renovasi. Akhirnya setelah rutinan Ayah tiap hari Senin malam sesudah Isak, meputuskan untuk melaksanakan musyawarah. Tersebarlah undangan untuk memusyawarahkan rencana renovasi tertera tanggal 23 Agustus 2021.

Dalam musyawarah yang tak terlalu lama tersebut, akhirnya diputuskan untuk renovasi RANGKA ATAP.

 

Komentar